Senin, 24 Juni 2013

Lubang di Jalinsum Doloksanggul Ancam Pengendara

HUMBAHAS - Lubang sedalam 1,5 meter di Jalan lintas Sumatera (Jalinsum) kilometer 2,5 Dolok Sanggul, Kecamatan Doloksanggul, Kabupaten Humbahas ancam pengendara. Jika tidak segera diperbaiki, lubang di badan jalan tersebut akan semakin melebar.
Andy Siregar (27), salah seorang warga di Dolok Sanggul, Rabu (19/6) mengatakan, lubang di badan jalan itu sudang berlangsung cukup lama. “Awalnya lubang itu terjadi karena air dari jalan raya tidak bisa mengalir ke drainase. Karena terus tergenang, akhirnya timbul lubang kecil dan semakin melebar,” ungkapnya.
Menurut dia,  ketika melintas dari sekitar lokasi, lubang tersebut terkadang tidak terlihat karena ditutupi semak belukar. Namun kondisi itu juga bisa membahayakan pengguna jalan. Sebab kondisi lubangnya cukup dalam dan mengancam para pengendara.
“Jika tidak segera diperbaiki, lubang tersebut akan semakin melebar dan memakan korban. Sebaiknya pemkab melalui instansi terkait segera memperbaiki jalan tersebut,” terang Andy.
Warga lainnya Samosir menyebutkan hal senada. Menurutnya, keberadaan lubang itu sangat mengancam pengendara. “Jika dibiarkan terus menerus, kondisi lubang akan semakin melebar,” sebutnya.
Samosir mengatakan, hingga saat ini memang belum ada korban jiwa, namun jangan menunggu korban baru jalannya diperbaiki. Seharusnya pemkab lebih tanggap menangani persoalan ini. (juan)

0 komentar:

Posting Komentar